Sabtu, 29 September 2018

Panduan Lengkap Cara Membuat Website Buat Pemula 2018

Panduan Lengkap Cara Membuat Website Buat Pemula 2018


Saya akan menjamin, kamu sudah berada di tempat yang tepat untuk belajar cara membuat website! Di halaman ini saya akan jelaskan rahasia cara mebuat membuat website sampai selesai dengan bahasa yang sangat sederhana agar bisa di pahami oleh pemula yang masih awam banget. Saya tidak jualan website atau menjual jasa pembuatan website, gak percaya? baca saja sampai selesai.
Siapkan kopi di meja kamu terus baca halaman ini sampai habis karena panduan ini panjang,  setelah kamu baca  sampai habis saya beri jaminan kamu bakal sudah pede untuk membuat website sendiri. Sudah banyak website yang di buat melalui artikel ini jadi kamu jangan ragu!
Kamu pasti suka sama panduan disni karena:
  • Pemula Banget
    Panduan ini detail, tapi gampang banget untuk di ikuti bahkan buat yang gak ngerti sekalipun.
  • Cepat
    Proses pembuatan website sangat cepat, kamu bisa punya website hanya dalam 1 hari.
  • Selalu Terbaru
    Artikel ini selalu saya review biar selalu cocok dengan perkembangan teknologi IT terbaru.
  • Bantuan Gratis
    Saya menyediakan bantuan konsultasi gratis buat yang memiliki kesulitan membuat website.

3 Langkah Mudah Cara Membuat Website

Melalui panduan ini kamu akan belajar 3  hal penting

LANGKAH 1

⇒ Pilihlah platform website kamu

LANGKAH 2

⇒ Buat alamat website www.namawebkamu.com melalui domain dan hosting 

LANGKAH 3

⇒ Proses Instalasi dan modifikasi website sampai jadi


LANGKAH 1

Pilih platform untuk membuat website

Sebelum memikirkan nama alamat website dan betuk desain tampilannya seperti apa, hal yang pertama harus kamu pilih adalah platform yang harus kamu pakai.

Maksudnya ‘platform’ apa sih ?

Sebelum membahas platform sebenarnya ada banyak sekali cara untuk membuat website, secara umum saya kelompokan menjadi 2:
  • Membuat Website Dari Awal
  • Membuat Website menggunakan aplikasi yang sudah ada.
Membuat website dari awal itu artinya kamu akan belajar benar-benar dari NOL, lalu hal yang perlu kamu pelajari adalah bahasa pemrogramman web, mulai dari bahasa pemrogramman HTML, CSS, Javascript, PHP dan database MYSQL. WOW harus belajar itu semua? Ya semua oleh karena itu saya tidak akan bahas panjang lebar disini karena membuat website dengan cara ini tidak cocok untuk pemula dan ini adalah cara yang hanya di lakukan oleh praktisi IT / profesional IT.
Membuat website menggunakan aplikasi yang sudah ada itulah yang saya sebut membuat website menggunakan platform atau orang-orang IT sering menyebutnya CMS atau Content System Management. Sesuai dengan namanya CMS kamu bisa merubah konten website tanpa harus memahami bahasa program, untuk menambah, merubah dan bahkan menghapus halaman website itu seperti kamu menggunakan microsoft word mudah kan? cara ini yang akan kita bahas sampai tuntas.
Nah berikut adalah  platform yang paling banyak di pakai seluruh dunia:
platform membuat website
Statistik Pengguna CMS di seluruh dunia
Sumber: https://w3techs.com/technologies/overview/content_management/all
Perhatikan statistik platform yang paling banyak digunakan di seluruh dunia, itu artinya 58% semua website yang ada di dunia di buat menggunakan wordpress, keren kan!
Kenapa semua orang pakai WordPress? Karena platform WordPress sangat itu LUAR BIASA!  Tapi yang paling penting adalah:
Gratis dan Opensource
Tidak di pungut biaya sepeser pun untuk nge-download, install, atau modifikasi. WordPress di dukung komunitas yang sangat besar dan kebanyakan semua kasih gratis jadi perkembanganya juga cepat.
Cocok Buat Pemula
Kalau kamu bisa pakai Microsoft Word berarti kamu sudah bisa bikin artikel di website. WordPress juga punya yang namanya plugin gratis, jadi kamu bisa bikin pooling, rating artikel, album foto, formulir kontak, dengan sangat mudah.
Bisa untuk Membuat Website Besar atau Kecil-kecilan
Dari yang cuma website blog biasa sampai ke bisnis oniline atau bahkan toko online WordPress kamu bisa menggunakan wordpress
Banyak perusahan besar menggunakan platform wordpress untuk membuat website
Website Responsive
Maksudnya website pakai wordpress sudah bisa di akses pake HP atau tablet dan yang keren nya tampilan website langsung menyesuaikan sendiri dengan ukuran gadget pembaca website kita, jadi mantap pokoknya.
Komunitasnya Banyak Banget
Karena banyak yang pake platform ini, jadi gampang pula cari panduan dimana-mana tinggal buka google pasti lengkap artikelnya tentang wordpress.
Sebenarnya website yang lagi kamu baca sekarang ini dibuat pake wordpress loh!

Bagaimana dengan platform membuat website yang lain?

Joomla hampir sama dengan wordpress, gak kalah bagus juga sih dengan wordpress cuma sedikitnya kamu harus bisa hal teknis seperti kode-kode pemrogramman, biar website nya bisa sesuai selera kamu.
Drupal canggih tapi saya sangat gak rekomendasikan buat pemula karena drupal cocoknya buat sama yang sudah ahli dalam mengembangkan website. Pilihan buruk buat pemula kalau pakai platform ini.
Kalau gak mau pakai wordpress bagaimana? boleh boleh aja, kamu bisa pakai CMS lain atau bahkan bisa juga membuat dari nol.

Buat pemula saya sarankan 
membuat website menggunakan wordpress

Sangat jelas dari pengalaman saya pribadi yang paling mudah dipakai dan di pelajari adalah wordpress, jadi kamu tidak usah bingung mau pilih platform yang mana pakai saja wordpress dan kamu tidak akan menyesal sama saran saya.
Di langkah kedua berikutnya, kita bakal belajar langkah-langkah memilih alamat website atau domain www dan memilih tempat yang cocok untuk menyimpan websitenya.
Di langkah ketiga, saya bakal tunjukin cara-cara yang perlu kamu tau mulai install wordpress dan cara memodifikasi wordpress website sampai jadi, pokoknya jangan pusing duluan karena saya bakal kasih langkah dan gambar-gambar detail biar gak bingung.

Tugas!
Perlu dipahami sebelum lanjut, pastikan kamu sudah buat keputusan untuk pake WordPress sebagai platform website mu, karena dibawah ini saya bakal jelasin cara membuat website pakai wordpress.
Sampai disini gak ada yang perlu di isntall atau download, cukup lanjut baca ke langkah dua. 

LANGKAH 2

PILIH NAMA DOMAIN DAN WEB HOSTING

Biar website nya online bisa di akses dimana-mana, cukup 2 hal:
  1. Nama Domain (yaitu nama website kamu www.namawebsitesaya.com)
  2. Hosting (yaitu tempat dimana kamu bakal taruh semua file website kamu biar bisa di akses orang di seluruh dunia)
WordPress platform 100% gratis, tapi untuk nama domain dan hosting nya gak gratis jadi kita harus beli. Jangan kawatir biayanya gak mahal, harganya berkisar Rp 15 ribu sampai Rp 60 ribuan per bulan (lebih murah lah dari harga coffe di starbucks, jd gak perlu bongkar tabungan).
Perlu di perhatikan bahwa hampir semua penyedia hosting mengharuskan kita membayarnya pertahun jadi jangan heran jika tagihanya untuk satu tahun karena hampir semua yang jualan hosting begitu dan ini sudah umum. Asumsi biaya website yang saya sebutkan di atas adalah biaya jika di bagi 12 bulan, kenapa membaginya perbulan? Saya ingin menekankan biaya yang harus di keluarkan untuk membuat webesite sendiri sebenarnya tidaklah mahal.
Punya domain sendiri bikin website kamu jadi proffesional contoh http://wwww.namakamu.com daripada numpang sama domain orang  http://namakamu.blogspot.com, lagi pula toh harganya domain dan hosting gak mahal-mahal amat!

Dimana bisa beli domain dan hosting?

Saya pilih www.niagahoster.co.id tempat untuk beli domain dan hosting indonesia.
Disitu harganya terjangkau, pelayanan nya juga bagus, cepat dan 24 jam. Terkadang ada promosi gratis domain jadi tinggal beli hosting saja sudah dapat gratis domain: .com .org .net
Instruksi Wajib! Baca panduan lengkap cara membeli hosting di niagahoster dan tips cara mendapatkan discount potongan 10% tanpa syarat.
Kalau sudah beli domain kamu juga bakal punya email sendiri seperti kamu@namadomainmu.com, otomatis lebih profesional daripada pakai Gmail/Yahoo.
Kalau kamu sudah beli domain? Bisa langsung loncat aja ke langkah 3, kita langsung buat website kamu.

Pilih Nama Domain Website yang Cocok?

Coba pikirin…
  • Kalau kamu buat website untuk perusahaan kamu, ya coba sesuaikan dengan nama perusahaan. Contoh: NamaPerusahaanAnda.com
  • Kalau berencana buat website untuk pribadi, bisa pakai nama kamu sendiri. Contoh: NamaSaya.com
  • Kalau buat jualan bisa bikin nama toko online yang mau di buat atau bisa juga nama barang yang mau di bikin. Contoh: taskulit-shop.com, cantik-shop.com
Nama domain umumnya di akhiri pakai .com, .net, atau .org tapi belakangan ini sudah banyak nama domain pilihan seperti .clothing,  .singles, .tips, .computer dan banyak lagi. Kamu bebas memilih nama domain dan akhiran .com .net atau .org cuma perlu di ingat kalau khusus domain akhiran .id, .or.id dan co.id kamu perlu menyediakan dokumen khusus untuk pembuatan domain sesuai dengan ketentuan masing-masing domain karena itu adalah domain khusus indonesia.
Saran saya? gak usah pakai yang aneh-aneh, pakai saja yang sudah umum .com .net atau .org toh kebanyakan orang juga taunya cuma .com saja.
selain itu .com .net .org sudah umum dikenal banyak orang, jadi bakal lebih mudah juga mereka ingat nama website kamu.

Bagaimana seharusnya memilih domain?

  1. Apakah mengarah ke Brand? Contoh misal website tentang lirik lagu, lirik-lagu.com
  2. Apakah mudah di ingat? Nama domain yang pendek dan jelas mudah di ingat ketimbang nama domain yang panjang
  3. Apa nama domain menarik? tentu kita pengen kalau domain kita menarik dan gampang di ucapkan. Tapi sebenarnya sudah banyak website yang aktif sekarang pakai nama domain yang menarik – tapi jangan menyerah pasti bisa dapat nama domain yang cocok.
Intinya sih kalau kamu sudah dapat nama yang cocok dan kamu suka, tinggal pakai itu saja.
Tugas
  1. Pilih nama domain kamu, pikir dulu masak-masak sebelum beli domain. Nama domain harus mencerminkan nama kamu, perusahaan kamu , atau bisnis kamu.
  2. Kalau nama domain sudah pasti, langsung beli domain dan hosting nya melalui www.niagahoster.co.id  (prosesnya mudah dan gak sulit)

LANGKAH 3

INSTALASI DAN MODIFIKASI WEBSITE

Kalau sudah beli domain dan hosting sebenarnya website kamu sudah bisa di akses online, cuma isinya masih kosong, kita perlu install wordpress nya.

Install WordPress

Setidaknya ada 2 cara untuk menginstall wordpress ke hosting. Cara pertama sangat mudah daripada yang ke dua.
Kalau kamu ikuti rujukan saya untuk beli hosting niagahoster kamu bisa pakai cara 1 karena mereka menyediakan fasilitas ini, tapi kalau di tempat hosting lain bisa merujuk cara 2(kalau tempat lain ada fasilitasnya bisa pakai carai 1 juga).
1. One Click Installation untuk wordpress, joomla atau drupal
Kebanyakan hosting yang bagus pasti menyediakan one click installation, maksudnya untuk install wordpress kita tinggal klik-klik saja.
Pada dasarnya semua caranya sama walau kamu beli hosting di tempat lain, caranya seperti ini:
  • 1. Masuk ke hosting account
  • 2. Cari Control Panel (cPanel)
  • 3. Klik Softaculous Apps Installer  kemudian klik wordpress
installer website wordpress di hosting
  • 4. Klik Install
install website wordpress
  • 5. Muncul form untuk instalasi, saran saya HAPUS KATA WP di kolom In Directory ini berarti kamu akan install wordpress langsung di website kamu.
konfigurasi install website wordpress
  • 6. Sekarang klik install, proses instalasi akan jalan dengan sendirinya.
untuk membuat jelas bagian ini kamu bisa lihat video yang sudah saya buat

2. Manual Install
Karena alasan lain mungkin hosting kamu gak punya fasilitas one click install, kamu bisa cara manual dan cara ini sedikit ribet tapi bisa di ikuti kok. Maksudnya manual adalah kita download file wordpress ke komputer kita terus semua file wordpress kita upload ke server hosting yang kamu beli.
Untuk pakai cara manual kita butuh informasi username dan password  FTP, kalau kamu sudah beli hosting pasti mereka kasih informasi ini jadi simpan baik-baik informasinya.
1 ) Klik wordpress.org untuk download kalau sudah selesai bisa ekstrak filenya kedalam satu folder. Buka folder dan cari file wp-config-sample.php ganti nama ke wp-config.php
2 ) Buke wp-config.php pakai notepad cari baris di seperti di bawah kemudian ganti sesuai dengan settingan database yang kamu dapat dari tempat hosting kamu, terus simpan.
  • define(‘DB_NAME’, ‘database_name_here’);
    Ubah yang di cetak tebal dengan nama database
  • define(‘DB_USER’, ‘username_here’);
    Ubah yang di cetak tebal dengan nama username database
  • define(‘DB_PASSWORD’, ‘password_here’);
    Ubah yang di cetak tebal dengan password database
Note: Beberapa hosting memberikan informasi username dan password sewatu kamu beli, biasanya mereka kirimkan via email. Ayo cek lagi email kamu kalo gak ada pastikan lagi ke hosting support nya. 
3 ) Kemudian upload semua file wordpress ke server hosting pakai aplikasi FTP client yang bisa di download melalui filezilla-project.org.  Download dan install! Jalankan aplikasi FTPnya masukan username dan password kemudian klik tombol Quickconnect .
4 ) Jika sudah terhubung kita tinggal upload dari kolom (folder wordpress di komputer kita) ke kolom kanan (folder hosting di mana kita mau upload kesitu). Kalau ada file index di kanan hapus saja dulu karena kita akan ganti dengan file index dari wordpress
Note: Oh ya kamu harus tau file uploadnya di upload ke folder mana, coba deh tanya ke support hostingnya karena masing-masing hosting beda.
Proses upload akan sangat lama bergantung dari kecepatan internet kalian. Jangan sampai ada file yang gagal, nanti website mu bakal muncul error.
upload file website ke hosting
Upload Ke Hosting pakai FTP
5 ) Jika sudah selesai upload, akses halaman website mu http://domainanda.com maka secara otomatis akan di arahkan ke halaman instalasi awal, tampilanya kurang lebih seperti ini:
tampilan awal website wordpress
Tampilan Awal WordPress
Ikuti langkah installasinya sampai dengan selesai.
Note: Catat username dan password yang kamu buat untuk masuk ke wordpress, soalnya banyak kasus baru buat wordpress pada lupa password!
Sampai disini website kamu seharusnya sudah jadi dan sudah bisa di akses online oleh siapa saja.

PILIH TAMPILAN WEBSITE KAMU

Tampilan website masih standar seperti di bawah tapi gak usah kawatir kita bisa rubah tampilanya jadi lebih menarik.
tampilan awal website wordpress
Tampilan Awal WordPress
Disini hebatnya wordpress, tersedia ribuan tampilan yang bisa di download dengan gratis walau gratis tampilanya gak kalah profesional.

BEGINI CARANYA RUBAH TAMPILAN WEBSITE

1 ) Masuk ke website wordpress dashboard

Masuk ke halaman dashboard, caranya ketikan lamat websitemu http://www.webkamu.com/wp-admin ganti “webkamu.com” dengan nama domain mu. Tampilan dashboard akan seperti ini:
dashboard website wordpress
Dasboard WordPress
Menu wordpress banyak ya? Jangan kawatir kalau saya bisa kamu juga bisa, apalagi saya akan bantuin kamu kalau ada masalah.

2 ) Cari Template/Tema

Di menu kiri klik Appearance kemudian klik Add New maka kamu bakal melihat banyaknya tampilan website yang bisa kamu pakai.
Kamu bisa beli template atau bayar orang membuat template untuk website mu tapi saran saya sih lebih baik kamu cari saja template yang tersedia secara gratis, terus cari sampai dapat sesuai selera cuma butuh kesabaran.
Note! Template bisa di cari sesuai dengan kata kunci template misalnya template “photograph” atau apapun.
Kalau sudah dapat template nya langsung klik tombol install saja. WordPress akan melakukan proses download jika sudah selesai template harus di aktivasi klik Activate untuk mengaktifkan template baru.
Untuk melihat tampilan yang baru buka website kamu! Gimana hasilnya?
Note! Ganti-ganti template tidak akan menghapus semua konten artikel jadi jangan takut untuk ganti-ganti tema.
cara memilih template website
Cara memilih template Website

BUAT KONTEN DENGAN PAGE DAN POST

Kamu bisa tulis tentang apa saja dengan mudah seperti pakai microsoft word. Misalnya untuk buat halaman Layanan, Tentang Kami, Kontak atau Berita. Di wordpress ada dua cara untuk membuat ini,  caranya di menu kiri ada menu Posts dan Pages
Page
Fasilitas untuk menulis halaman per artikel web ini cocok untuk membuat halaman contoh: tentang kami, kontak, produk karena halaman ini bersifat statis
Cara buat page di kiri menu ada Page kemudian pilih Add New  maka akan muncul halaman berikutnya ada Judul  dan tempat untuk menulis seperti microsoft word. Tulislah artikelnya disitu jangan lupa save, caranya lihat menu di kanan ada pilihan publish maka page akan tersimpan.
Membuat Website Page
Membuat Website Page
Post
Untuk menulis artikel berdasarkan urutan tanggal ini cocok untuk menulis artikel Blog atau berita. Jadi kalau mau membuat blog setiap nulis artikel pakai menu post tetapi kalau mau membuat website biasa bisa menjadikan menu ini sebagai menu berita (nanti kita bisa rubah jadi menu berita). Sama seperti page untuk menyimpan klik publish di bagian kanan atas.
Membuat Website Post
Membuat Website Post
Baca juga artikel bagaimana cara menulis artikel di wordpress
Tugas:
Coba buat 2 artikel menggunakan Page dan 2 halaman menggunakan, coba rasakan bagaimana gampang nya membuat artikel di website seperti microsoft word kan!
Note: untuk melihat hasil web nya kita harus pergi ke http://www.webkamu.com ganti “webkamu.com” dengan domain punya kalian. Jangan lupa kerjakan tugas karena berkaitan selanjutnya.

MEMBUAT DAN MENGATUR MENU 

Buat Menu
Bagi yang suka dengan video kamu bisa lihat langkah demi langkahnya di video cara membuat menu di wordpress.
Konten website sudah di buat sekarang kita tinggal atur  menu untuk konten tersebut. Caranya ke menu kiri Appearance terus menus .  Akan muncul halaman untuk membuat menu pertama kasih nama dulu menu nya, lakukan seperti gambar ini:
Langkah membuat website menu
Langkah membuat website menu
Pada poin 3 di gambar kamu tinggal kasih centang page apa saja yang mau di masukan ke menu utama, setelah itu klik poin Add Menu otomatis tombol create menu (nomor 2) akan menjadi Save Menu klik Save Menu untuk menyimpan menu.
Menu yang sudah di buat kita tempatkan pada tema yang sudah kita pilih seperti gambar di bawah ini
Mengatur Menu
Mengatur Menu
Sekarang coba lihat website nya! menu website sudah jadi!

PENGATURAN WEB

Disini kita bakal belajar cara untuk merubah pengaturan dasar website, biasanya ini hanya di lakukan sekali pada saat baru install wordpress walau dilakukan sekali tapi ini penting.

Judul Website

Semua website umumnya punya judul dan tagline, kita bakal buat itu untuk website kita. Caranya pilih menu Setting di menu kiri kemudian pada kolom Site Title tulis judul website dan tagline di bawahnya.
Judul dan tagline menceritakan website kamu ini berisi informasi tentang apa dan ini akan muncul di setiap halaman yang kita buat pakai menu Page atau Post.

Halaman Utama Website

Secara bawaan halaman utama website wordpress akan menampilkan semua artikel post berdasarkan tanggal terbaru. Tapi terkadang kita mau yang muncul di halaman utama adalah artikel tertentu yang sudah di pilih, nah begini cara merubahnya.
Di menu kiri pilih Setting > Reading kemudian muncul Front page displays ganti dari Your latest posts menjadi A static page  secara otomatis menu di bawahnya akan aktif kita tinggal pilih artikel mana yang mau di jadikan halaman utama bisa dari Page atau Post setelah itu pilih save changes.
Mengatur Halaman Utama
Halaman Utama

Plugin Website WordPress

Plugin ini program tambahan yang dipasangkan kedalam website biar website punya fitur-fitur tertentu. Ada banyak plugin tersedia gratis yang di buat oleh komunitas pengguna wordpress kira-kira ada lebih dari 44.000 plugin.
Biar gak bingung ini plugin penting yang wajib di install, pilih menu Plugin kemudian add new

All in One SEO Pack

Kalau website kamu pengen di sukai google dan muncul di halaman google wajib install plugin ini.
Ada banya plugin yang tersedia ini cuma contoh tapi wajib di install.

Selamat Website Sudah Jadi

Website sudah online bisa di buka oleh orang-orang di internet, keren kan!
Jika mungkin penjelasan saya kurang jelas atau muncul kendala sewaktu mengikuti penjelasan ini, saya menyediakan bantuan secara gratis dan kalau kamu belum siap bikin web kamu juga boleh konsultasi terlebih dulu ke saya .
Kalau menurut kamu artikel ini bermanfaat tolong bagikan pakai tombol share di samping
Lalu daftarkan email mu melalui form di bawah untuk mendapat kan tips dan bantuan dari saya secara gratis dari saya!


TEACHING FACTORY

https://psmk.kemdikbud.go.id/konten/1870/teaching-factory

TUTORIAL CARA MEMBUAT WEB

https://www.youtube.com/watch?v=B8nuU7UDn6o

Kamis, 27 September 2018

TEACHING FACTORY DI SMK

Model Pembelajaran Teaching Factory


Pembelajaran teaching factory adalah model pembelajaran di SMK berbasis produksi/jasa yang mengacu pada standar dan prosedur yang berlaku di industri dan dilaksanakan dalam suasana seperti yang terjadi di industri.Pelaksanaan teaching factory menuntut keterlibatan mutlak pihak industri sebagai pihak yang relevan menilai kualitas hasil pendidikan di SMK. Pelaksanaan teaching factory  (TEFA) juga harus melibatkan pemerintah,  pemerintah daerah dan stakeholders dalam pembuatan regulasi, perencanaan, implementasi maupun evaluasinya.

Pelaksanaanteaching factory sesuai Panduan TEFA Direktorat PMK terbagi atas 4 model , dan dapat digunakan sebagai alat pemetaan SMK yang telah melaksanakan TEFA. Adapun model tersebut  adalah sebagai berikut:
  • Model pertama, Dual Sistemdalam bentuk praktek kerja industri yaitu pola pembelajaran kejuruan di tempat kerja yang dikenal sebagai experience based training atau enterprise based training.
  • Model Kedua, Competency Based Training (CBT) atau pelatihan berbasis kompetensi merupakan sebuah pendekatan pembelajaran yang menekankan pada pengembangan dan peningkatan keterampilan dan pengetahuan peserta didik sesuai dengan kebutuhan pekerjaan. Pada metode ini, penilaian peserta didik dirancang sehingga dapat memastikan bahwa setiap peserta didik telah mencapai keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan pada setiap unit kompetensi yang ditempuh.
  • Model ketiga Production Based Education and Training(PBET) merupakan pendekatan pembelajaran berbasis produksi. Kompetensi yang telah dimliki oleh peserta didik perlu diperkuat dan dipastikan keterampilannya dengan memberikan pengetahuan pembuatan produk nyata yang dibutuhkan dunia kerja (industri dan masyarakat).
  • Model keempat, Teaching factory adalah konsep pembelajaran berbasis industri (produk dan jasa) melalui sinergi sekolah dan industri untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dengan kebutuhan pasar.

Tujuan Pembelajaran Teaching Factory
  • Mempersiapkan lulusan SMK menjadi pekerja, dan wirausaha;
  • Membantu siswa memilih bidang kerja yang sesuai dengan kompetensinya.
  • Menumbuhkan kreatifitas siswa melalui learning by doing.
  • Memberikan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia kerja.
  • Memperluas cakupan kesempatan rekruitmen bagi lulusan SMK
  • Membantu siswa SMK dalam mempersiapkan diri menjadi tenaga kerja, serta membantu menjalin kerjasama dengan dunia kerja yang aktual, dll
  • memberi kesempatan kepada siswa SMK untuk melatih keterampilannya sehingga dapat membuat keputusan tentang karier yang akan dipilih.

Tujuan yang selaras tentang pembelajaran teaching factory (Sema E. Alptekin, Reza Pouraghabagher, atPatricia McQuaid, and Dan Waldorf; 2001) adalah:
  • Menyiapkan lulusan yang lebih profesional melalui pemberian konsep manufaktur moderen sehingga secara efektif dapat berkompetitif di industri.
  • Meningkatkan pelaksanaan kurikulum SMK yang berfokus pada konsep manufaktur moderen.
  • Menunjukan solusi yang layak pada dinamika teknologi dari usaha yang terpadu
  • Menerima transfer teknologi dan informasi dari industri pasangan terutama pada aktivitas peserta didik dan guru saat pembelajaran.

Sintaksis Teaching Factory
Pembelajaran teaching factory dapat menggunakan sintaksis PBET/PBT atau dapat juga menggunakan sintaksis yang diterapkan di Cal Poly-San Luis Obispo USA ( Sema E. Alptekin: 2001) dengan langkah-langkah:
  • Merancang produk
  • Membuat prototype
  • Memvalidasi dan memverifikasi prototype
  • Membuat produk masal

Berdasarkan hasil penelitian,Dadang Hidayat (2011) mengembangkan langkah-langkah pembelajaran Teaching Factory sebagai berikut :
  • Menerima Order
  • Menganalisis order
  • Menyatakan Kesiapan mengerjakan order
  • Mengerjakan order
  • Mengevaluasi produk
  • Menyerahkan order





Model Pembelajaran Teaching Factory (TEFA)

Model pembelajaran Teaching Factory

Konsep Teaching Factory pada SMK

Pembelajaran Teaching Factory adalah model pembelajaran di SMK berbasis produksi/jasa yang mengacu pada standar dan prosedur yang berlaku di industri dan dilaksanakan dalam suasana seperti yang terjadi di industri. Pelaksanaan Teaching Factory menuntut keterlibatan mutlak pihak industri sebagai pihak yang relevan menilai kualitas hasil pendidikan di SMK. Pelaksanaan Teaching Factory (TEFA) juga harus melibatkan pemerintah, pemerintah daerah dan stakeholders dalam pembuatan regulasi, perencanaan, implementasi maupun evaluasinya.
Pelaksanaan Teaching Factory sesuai Panduan TEFA Direktorat PMK terbagi atas 4 model, dan dapat digunakan sebagai alat pemetaan SMK yang telah melaksanakan TEFA. Adapun model tersebut adalah sebagai berikut:
  • Model pertama, Dual Sistem dalam bentuk praktik kerja lapangan adalah pola pembelajaran kejuruan di tempat kerja yang dikenal sebagai experience based training atau enterprise based training.
  • Model kedua, Competency Based Training (CBT) atau pelatihan berbasis kompetensi merupakan sebuah pendekatan pembelajaran yang menekankan pada pengembangan dan peningkatan keterampilan dan pengetahuan peserta didik sesuai dengan kebutuhan pekerjaan. Pada model ini, penilaian peserta didik dirancang untuk memastikan bahwa setiap peserta didik telah mencapai keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan pada setiap unit kompetensi yang ditempuh.
  • Model ketiga, Production Based Education and Training (PBET) merupakan pendekatan pembelajaran berbasis produksi. Kompetensi yang telah dimliki oleh peserta didik perlu diperkuat dan dipastikan keterampilannya dengan memberikan pengetahuan pembuatan produk nyata yang dibutuhkan dunia kerja (industri dan masyarakat).
  • Model keempat, Teaching Factory adalah konsep pembelajaran berbasis industri (produk dan jasa) melalui sinergi sekolah dan industri untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dengan kebutuhan pasar.

Tujuan pembelajaran Teaching Factory

  • Mempersiapkan lulusan SMK menjadi pekerja dan wirausaha;
  • Membantu siswa memilih bidang kerja yang sesuai dengan kompetensinya;
  • Menumbuhkan kreatifitas siswa melalui learning by doing;
  • Memberikan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia kerja;
  • Memperluas cakupan kesempatan rekruitmen bagi lulusan SMK;
  • Membantu siswa SMK dalam mempersiapkan diri menjadi tenaga kerja, serta membantu menjalin kerjasama dengan dunia kerja yang aktual;
  • Memberi kesempatan kepada siswa SMK untuk melatih keterampilannya sehingga dapat membuat keputusan tentang karier yang akan dipilih.
Tujuan yang selaras tentang pembelajaran teaching factory (Sema E. Alptekin, Reza Pouraghabagher, atPatricia McQuaid, and Dan Waldorf; 2001) adalah sebagai berikut.
  • Menyiapkan lulusan yang lebih profesional melalui pemberian konsep manufaktur moderen sehingga secara efektif dapat berkompetitif di industri;
  • Meningkatkan pelaksanaan kurikulum SMK yang berfokus pada konsep manufaktur moderen;
  • Menunjukan solusi yang layak pada dinamika teknologi dari usaha yang terpadu;
  • Menerima transfer teknologi dan informasi dari industri pasangan terutama pada aktivitas peserta didik dan guru saat pembelajaran.

Sintaksis Teaching Factory

Atas dasar uraian di atas, sintaksis pembelajaran teaching factory dapat menggunakan sintaksis PBET/PBT atau dapat juga menggunakan sintaksis yang diterapkan di Cal Poly – San Luis Obispo USA ( Sema E. Alptekin : 2001) dengan langkah-langkah yang disesuaikan dengan kompetensi keahlian :
  • Merancang produk

Pada tahap ini peserta didik mengembangkan produk baru/ cipta resep atau produk kebutuhan sehari-hari (consumer goods)/merancang pertunjukan kontemporer dengan menggambar/membuat scrip/merancang pada komputer atau manual dengan data spesifikasinya.
  • Membuat prototype

Membuat produk/ kreasi baru /tester sebagai proto type sesuai data spesifikasi.
  • Memvalidasi dan memverifikasi prototype

Peserta didik melakukan validasi dan verifikasi terhadap dimensi data spesifikasi dari prototype/kreasi baru/tester yang dibuat untuk mendapatkan persetujuan layak diproduksi/dipentaskan.
  • Membuat produk masal

Peserta didik mengembangkan jadwal dan jumlah produk/ pertunjukan sesuai dengan waktu yang ditetapkan.
Dadang Hidayat (2011) berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, mengembangkan langkah-langkah pembelajaran Teaching Factory sebagai berikut.
  • Menerima order

Pada langkah belajar ini peserta didik berperan sebagai penerima order dan berkomunikasi dengan pemberi order berkaitan dengan pesanan/layanan jasa yang diinginkan. Terjadi komunikasi efektif dan santun serta mencatat keinginan/keluhan pemberi order seperti contoh: pada gerai perbaikan Smart Phone atau reservasi kamar hotel.
  • Menganalisis order

Peserta didik berperan sebagai teknisi untuk melakukan analisis terhadap pesanan pemberi order baik berkaitan dengan benda produk/layanan jasa sehubungan dengan gambar detail, spesifikasi, bahan, waktu pengerjaan dan harga di bawah supervisi guru yang berperan sebagai supervisor.
  • Menyatakan Kesiapan mengerjakan order

Peserta didik menyatakan kesiapan untuk melakukan pekerjaan berdasarkan hasil analisis dan kompetensi yang dimilikinya sehingga menumbuhkan motivasi dan tanggung jawab.
  • Mengerjakan order

Melaksanakan pekerjaan sesuai tuntutan spesifikasi kerja yang sudah dihasilkan dari proses analisis order. Siswa sebagai pekerja harus menaati prosedur kerja yang sudah ditentukan. Dia harus menaati keselamatan kerja dan langkah kerja dengan sungguh-sunguh untuk menghasilkan benda kerja yang sesuai spesifikasi yang ditentukan pemesan
  • Mengevaluasi produk

Melakukan penilaian terhadap benda kerja/layanan jasa dengan cara membandingkan parameter benda kerja/ layanan jasa yang dihasilkan dengan data parameter pada spesifikasi order pesanan atau spesifikasi pada service manual.
  • Menyerahkan order

Peserta didik menyerahkan order baik benda kerja/layanan jasa setelah yakin semua persyratan spesifikasi order telah terpenuhi, sehingga terjadi komunikasi produktif dengan pelanggan. (disarikan dari Bahan Penyegaran Kurikulum 2013 SMK tahun 2017)













Rabu, 26 September 2018



Indonesia Properti Expo 2018: Cari Rumah Impian Anda di Pesta KPR BTN

Indonesia Property Expo 2018 (IPEX)  kembali diselenggarakan pada 22-30 September 2018. Gelaran yang dihelat di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta ini menyuguhkan ratusan proyek properti berkualitas dan terjangkau. Tak kurang dari 200 pengembang properti turut serta di dalamnya.

PT Adhouse Clarion Events bekerja sama dengan PT Bank Tabungan Negara (BTN) Persero Tbk menggelar pameran ke-34 bertajuk ‘Pesta KPR BTN’ ini Hall A & B JCC Senayan.
Vice President Director PT Adhouse Clarion Events, Igad Permana, mengatakan bahwa Indonesia Property Expo 2018 diharapkan bisa kembali menggairahkan industri properti nasional.
“Perkembangan properti komersial di tahun 2017 terbilang stagnan. Maka melalui event ini, kami memfasilitasi antara pengembang dengan konsumen agar mampu menggairahkan industri properti berskala nasional,” jelasnya.
Ia menambahkan, Indonesia Property Expo 2018 kali ini juga hadir untuk membantu kebutuhan hunian masyarakat.
Di sisi lain, pameran tersebut juga dilakukan sebagai upaya mengatasi backlog penyediaan beragam jenis produk real estate di Indonesia.
“Serta menjadi rangkaian dari kegiatan untuk memperingati Hari Perumahan Nasional,” imbuhnya.
Penyelenggaraan Indonesia Properti Expo 2018 periode September 2018 ini melibatkan 200 peserta developer dan menyuguhkan 730 proyek properti terbaik.
Terdapat total 169 stand (118 komersil & 51 FLPP) yang bisa didatangi pengunjung.
Harga properti yang ditawarkan mulai dari Rp197 juta dan dapat dicicil hingga 30 tahun.
Hingga 30 September 2018 nanti, Bank BTN juga akan memberikan beragam promosi khusus bagi masyarakat yang datang.
Beberapa di antaranya ialah penawaran suku bunga KPR mulai 6.25% hingga fasilitas uang muka 1%.
Indonesia Property Expo 2018

Peluang Usaha di Bidang Properti yang Menjanjikan (Ide Bisnis)

Peluang Usaha di Bidang Properti yang Menjanjikan (Ide Bisnis)

Banyak yang melirik, namun belum banyak yang berani untuk terjun ke dalamnya. Kira-kira itulah hal yang menggambarkan ketertarikan masyarakat Indonesia pada peluang usaha di bidang properti. Keuntungan yang bisa didapat menggiurkan tapi di sisi lain risikonya pun disebut-sebut cukup besar.

Bisnis Properti untuk Semua Kalangan

Properti sendiri merupakan bidang bisnis yang dapat digeluti oleh semua kalangan.
UrbanIndo telah mewawancarai beberapa agen properti yang mengiklankan properti di situs UrbanIndo.
Rata-rata dari mereka memiliki latar belakang yang sangat beragam.
Ada ibu rumah tangga, pebisnis, bahkan mahasiswa yang masih aktif.
Beberapa waktu lalu UrbanIndo pun sempat mengulas mengenai beberapa artis Indonesia yang melirik peluang usaha di bidang ini.
Hal ini menunjukkan bahwa terjun ke bidang properti dapat dilakukan oleh semua orang, biarpun sebelumnya tak menekuni bisnis di bidang properti.
Peluang Usaha
Jika berbicara mengenai bisnis properti, orang-orang mungkin akan berpikir bahwa peluang usaha yang dapat digeluti ialah…
…Broker dan juga developer di bidang perumahan.
Sebenarnya, ada banyak lagi usaha turunan yang menjanjikan untuk ditekuni.
Menariknya, beberapa di antara peluang usaha tersebut tidak memerlukan modal besar.
Hmmh.. tergiur tidak, Urbanites?
Apakah Anda ingin tahu lebih lanjut mengenai peluang usaha di ranah properti?
Jika ya, lanjutkanlah membaca artikel ini hingga akhir.
Sebab, Anda akan mendapatkan berbagai inspirasi dan ide peluang bisnis untuk dijadikan profesi di kemudian hari.
Ini dia ulasang lengkapnya.

Peluang Usaha di Bidang Properti untuk Anda Geluti

Bisnis properti erat dengan aktivitas jual beli rumah, apartemen, tanah, dan jenis lainnya.
Para pelaku bisnis properti yang sudah umum dikenal ialah:
  1. Perantara penjualan;
  2. Agen properti (broker/marketing) independen maupun perusahaan; dan
  3. Developer alias pengembang.
Ketiga profesi ini pun bisa menjadi peluang usaha yang dapat dijadikan pilihan.
Mari mengenali seluk-beluk ketiga profesi ini lebih lanjut!

#1 Perantara

Memulai bisnis properti bagi sebagian orang dapat mengalir begitu saja.
Kadang ada yang memulainya tanpa sadar malah, karena membantu kerabat yang ingin menjual rumah atau tanah sebagai perantara.
Bahkan ada yang lebih simpel lagi yaitu menjadi perantara sewa indekos.
Setelah berhasil menjual atau menyewakan pada orang dan mendapat komisi, orang pun jadi ketagihan untuk menjual properti.
peluang usaha
Perantara konvensional umumnya hanya bertugas untuk mencarikan penyewa, pembeli, atau penjual yang berminat pada sebuah properti.
Sistem komisi yang digunakan biasanya bagi hasil.
Umumnya komisi yang diberikan dapat mencapai 2,5% dari harga yang ditawarkan.
Modal yang diperlukan oleh perantara properti ini tentunya minim. Beberapa di antaranya ialah:
  • Pulsa untuk menelpon, sms, dan internet;
  • Bensin untuk mengantarkan pembeli melihat properti yang dicari.
Anda yang masih ingin mencoba “mencelupkan kaki” di ide bisnis bisa menjadikan cara ini sebagai peluang usaha.
Memanfaatkan koneksi pertemanan dan juga media sosial untuk memasarkan dan mencari properti tersebut.

#2 Agen Properti

Agen properti atau kerap disebut sebagai marketing/broker juga termasuk sebagai perantara antara penjual dan pembeli.
Bedanya, agen properti umumnya bekerja untuk sebuah perusahaan atau sindikasi.
Ada pula agen yang berdiri sendiri atau kerap dikenal sebagai broker independen.
Selain itu, hal yang jadi pembeda antara perantara konvensional dengan agen ialah jumlah properti yang dijual.
Bila perantara hanya menjual satu properti, agen bisa menjual lebih dari itu.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, agen properti terbagi menjadi dua yaitu perusahaan serta independen.
peluang usaha
Ada plus minus tersendiri dari keduanya. Detailnya sebagai berikut:
1. Agen Properti Perusahaan
+ Lebih mudah dipercaya calon pembeli karena berada di bawah naungan perusahaan.
+ Banyak rekan satu perusahaan yang dapat membantu dalam hal jual beli.
+ Badan hukum jelas sehingga jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan bisa diselesaikan dengan aman.
Keuntungan tidak dapat didapat seutuhnya karena ada setoran ke perusahaan.
Ada yang dikenakan target penjualan.
2. Agen Properti Independen
+ Lebih fleksibel dari segi waktu dan tempat bekerja.
+ Bisa mendapatkan keuntungan penjualan secara penuh.
+ Lebih luwes jika ingin menjalin co-broking dengan agen lainnya.
Kerap dianggap tidak bonafide sehingga bisa menjadi tantangan tersendiri.
Tidak bisa dapat jaminan apa-apa jika terjadi sebuah masalah.
Anda bisa mencoba keduanya sebagai peluang bisnis di bidan properti.
Sebelum memutuskan, ada baiknya Anda mengetahui dulu kisah inspiratif serta plus minus menjadi agen properti tersebut.
Selengkapnya klik -> Testimoni Agen.

Tips Ampuh Untuk Menjadi Agen Properti Sukses

Sebelum mencoba, jangan pernah menganggap bahwa peluang usaha sebagai agen properti sulit untuk dijalani.
Banyak jalan menuju Roma, begitu pula jalan untuk meraih kesuksesan di bidang ini.
Supaya Anda bisa menjadi agen properti yang sukses dan mampu menelurkan closing, UrbanIndo bagikan beberapa tips ampuhnya nih.
Selengkapnya lihat pada ulasan di bawah ini, yuk!

Pertama: Tekun dan Ulet

Kesuksesan tidak dapat diraih dengan mudah. Begitupula dalam berbisnis properti.
Anda yang ingin terjun mencoba peluang usaha ini harus memiliki ketekunan dan keulatan.
Hal ini diperlukan karena saat ini persaingan di antara agen-agen semakin ketat.
Terbuka lebarnya pintu usaha ini membuat siapa saja yang ingin bisa masuk dan berpofresi sebagai agen.
Tanpa ketekunan dan keuletan, seorang agen bisa saja cepat menyerah bahkan sebelum ia mendapatkan closing sedikitpun.

Kedua: Memahami Istilah Dunia Properti

Seoran agen yang benar-benar memahami properti yang dijualnya tentu bisa memberikan info selengkap-lengkapnya pada calon pembeli.
Begitupula dengan berbagai istilah dunia properti dan seputar jual beli properti.
Tanpa disadari hal ini dapat menjadi poin plus dan menambah kredibilitas Anda sebagai seorang agen.
Semakin baik kredibilitas Anda, maka akan sebaik juga reputasi yang dimiliki.
Calon pembeli yang ingin menghubungi pun tidak akan segan karena Anda telah menyandang predikat tersebut.
Ada baiknya Anda juga perlu memahami mengenai seluk-beluk kredit pemilikan rumah (KPR).
Saat ini cukup banyak orang yang membeli rumah dengan jenis pembiayaan ini.

Ketiga: Mau dan Mampu Menjalin Relasi

Membangun relasi dengan orang-orang yang bergerak di bidang properti adalah keharusan.
Posisikan diri Anda sebagai seorang yang terus belajar sambil berjalan.
Gali informasi sebanyak mungkin seputar bisnis properti maupun agen properti lain dan buatlah kerja sama dengan mereka.

Keempat: Memanfaatkan Media Sosial

Buatlah iklan dan banyaklah “bergaul” di forum jual beli.
Hal ini akan membantu Anda untuk lebih dikenal oleh orang lain.
Anda bebas beriklan di Facebook, Twitter, Google+, Instagram, Path, dan berbagai sosial media lainnya.
Namun, akan lebih baik jika Anda memasukkan iklan Anda melalui Google Adwords.
Meskipun berbayar, dengan cara ini akan mendapatkan hasil yang maksimal dan memperkecil risiko Anda untuk kecewa.
Koran atau majalah juga merupakan media yang baik untuk melakukan proses periklanan.
Buatlah akun sesuai dengan nama asli dan juga foto terbaru Anda.
Daftarkan diri Anda pada grup-grup properti dan sering-seringlah berkomunikasi dengan para pemilik akun pada forum tersebut.
Semakin Anda aktif, maka peluang Anda untuk menjual properti akan semakin bagus juga.

#3 Developer Properti

Saat mendengar nama developer mungkin yang Anda pikirkan adalah pengembang perumahan berskala besar dan ternama.
Tidak selalu kok, Urbanites! Anda yang berminat dengan profesi sebagai pengembang perumahan pun bisa menjadi salah satunya.
Seiring berkembangnya waktu, peluang bisnis sebagai developer banyak dilirik perorangan.
Ada juga yang berani mengembangkan perumahan atau cluster kecil-kecilan.
peluang usaha
Bermodal sebidang lahan, membangun beberapa rumah tipe kecil, maka Anda sudah bisa dikatakan sebagai pengembang.
Sebelum Anda memutuskan untuk terjun ke bidang bisnis ini, perhatikan dulu yuk beberapa tips menjadi developer handal berikut ini seperti dikutip dari asriman.com:

1.Mencari Lahan untuk Dibangun Menjadi Perumahan

Hal utama yang perlu diperhatikan saat akan ingin menyiapkan diri sebagai pengembang ialah memahami kebutuhan masyarakat saat ini.
Misalnya, lokasi mana yang tengah diincar hingga tipe rumah seperti apa yang dicari.
Setelah mengetahui hal tersebut, Anda pun dapat mencari lahan kosong yang tepat untuk dibangun menjadi perumahan.

2.Mengetahui Mengenai Legalitas

Setelah Anda mendapatkan lahan yang akan digarap, jangan lupa untuk mengecek segala legalitasnya.
Jangan sampai terlewat karena bisa jadi hal ini menjadi bumerang di masa depan.
Legalitas dari lahan itu sendiri dapat Anda cek dari sertifikat yang ada.

3.Membuat Master Plan

Setelah lahan sudah berada di tangan, lanjutkan untuk membuat master plan. Master plan adalah rencana induk pedoman dalam melakukan pembangunan atau pengembangan suatu area.
Rancangan ini mencakup banyak hal mulai dari sitep plan, gambar jalan, hingga time plan pelaksanaan.
Semuanya harus mendetail karena inilah yang dijadikan rujukan untuk kelancaran menjalankan pembangunan.

4. Perizinan

Eits, tentunya ada hal-hal yang perlu Anda persiapkan dulu untuk bisa menjadi salah satu pengembang perumahan.
Melansir 99.co, inilah beberapa izin yang perlu Anda miliki untuk membangun perumahan:
  • Izin Mendirikan Bangunan (IMB);
  • Izin Prinsip;
  • Izin Pemanfaatan Tanah;
  • Izin Site Plan;
  • Izin Pell Banjir;
  • Izin Pengeringan;
  • Izin Ketinggian Bangunan.
Barulah setelah melakukan beberapa langkah di atas, Anda dapat memikirkan rencana pemasaran dan penjualan perumahan tersebut.
Anda dapat memasarkan tiap unitnya dari rumah tersebut dengan memanfaatkan situs properti seperti UrbanIndo.

Peluang Usaha Menarik yang Berkaitan dengan Dunia Properti

Tiga hal yang telah diulas di atas merupakan profesi di bidang properti yang sangat umum dikenal orang.
Selain tiga profesi tersebut, ada lho banyak peluang usaha lain yang sama menguntungkannya.
Mari simak apa saja profesi tersebut pada ulasan di bawah ini.

#1 Flipper

Urbanites, apakah Anda pernah mengenal atau mendengar istilah flipper?
Flipper dapat didefinisikan sebagai sesorang yang membeli sebuah properti namun menjualnya kembali dalam waktu singkat.
Ini adalah salah satu peluang usaha yang menguntungkan dari bisnis properti namun belum terlalu umum dilakukan.
peluang usaha
Seorang flipper sejatinya harus jeli dalam melihat tren properti yang dijual.
Hal ini sangatlah dibutuhkan seorang flipper karena bisa menentukan jumlah keuntungan yang didapat.
Sebelumnya, UrbanIndo pernah membahas mengenai praktik flipping dan bagaimana caranya bisa sukses dengan bisnis ini.
Beberapa poin tersebut ialah:
  1. Listing
Menemukan properti murah atau harga di bawah rata-rata pasar.
  1. Posting
Cerdik menawarkan properti tersebut melalui media offline maupun online.
  1. Selling
Menjual properti dengan margin keuntungan yang sesuai dan menguntungkan.
Selengkapnya, baca: Kenali Strategi Flip dalam Berbisnis Properti!

#2 Principal Kantor Broker Properti

Sudah punya bekal mengenai seluk-beluk properti, banyak orang yang kemudian banting setir membuka perusahan broker sendiri.
Profesi ini umum dikenal dengan sebutan principal alias pemilik dari sebuah perusahaan jual beli properti.
Selain tetap terjun sebagai agen, Anda yang berminat menjadi principal pun bisa merekrut agen-agen lain.
Agen ini dapat Anda tarik dari mereka yang telah dikenal sebelumnya.
Beberapa kisah sukses agen yang kini berprofesi sebagai principal dapat Anda baca di sini.

#3 Bisnis Membuat Situs/Blog Properti


Semakin berkembangnya teknologi internet membuat orang-orang lebih mudah mendapatkan uang secara online.
Uniknya dunia properti pun bisa Anda andalkan sebagai peluang usaha dengan memanfaatkan tren ini.
Caranya adalah dengan membuat situs atau blog yang membahas mengenai seluk-beluk dunia properti.
Agar dapat menghasilkan uang, situs/blog properti tersebut harus memiliki banyak pengunjung.
Maka dari itu, buatlah konten-konten bermanfaat dan menarik agar bermanfaat untuk para pembaca.
Selain itu, Anda juga perlu mempelajari mengenai search engine optimization atau yang lebih dikenal sebagai SEO.
Hal tersebut dapat membantu situs/blog tersebut memiliki performa lebih baik di situs pencarian seperti Google.
Selain itu, desainlah situs/blog properti tersebut sebaik mungkin agar enak dibaca dan membuat orang betah berlama-lama melihatnya.

#4 Bisnis Penyewaan Rumah dan Indekos

Peluang Usaha
Punya rumah atau apartemen yang kosong?
Kedua jenis properti tersebut dapat menjadi sumber peluang usaha yang menjanjikan lho, Urbanites.
Caranya adalah dengan menyewakannya kepada orang lain.
Pertama, Anda bisa mengubah rumah menjadi indekos.
Semakin banyak ruangan yang ada di dalamnya, kesempatan Anda untuk mendapatkan keuntungan besar juga terbuka lebar.
Kedua, apartemen yang dimiliki bisa Anda sewakan.
Anda dapat menyewakan unit apartemen tersebut harian, bulanan, bahkan hingga tahunan.
Ketiga, jadikan rumah atau apartemen sebagai penginapan alias homestay.
Sekarang cukup banyak orang yang menyewakan properti miliknya untuk kebutuhan menginap.
Anda dapat mendaftarkan properti tersebut ke situs homestay seperti Airbnb.
Urbanites, semoga ulasan di atas mengenai peluang usaha di dalam bidang properti dapat bermanfaat untuk Anda.
Baca terus artikel-artikel menarik lainnya seputar rumah, bisnis, dan properti hanya di blog UrbanIndo!

Selasa, 25 September 2018

SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (SMK3)

7.1. Sistem Manajemen dan Kebijakan K3

Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) meliputi struktur organisasi, perencanaan, tanggung jawab, pelaksanaan, prosedur, proses dan sumberdaya yang dibutuhkan bagi pengembangan, penerapan, pencapaian, pengkajian dan pemeliharaan kebijakan keselamatan dan kesehatan kerja dalam rangka pengendalian resiko yang berkaitan dengan kegiatan kerja guna terciptanya tempat kerja yang aman, efisien dan produktif.
Setiap perusahaan yang mempekerjakan tenaga kerja sebanyak 100 orang atau lebih dan/atau mengandung potensi bahaya yang ditimbulkan oleh karakteristik proses bahan produksi yang dapat mengakibatkan kecelakaan kerja seperti peledakan, kebakaran, pencemaran dan penyakit akibat kerja wajib menerapkan Sistem Manajemen K3.
Langkah awal untuk mengimplementasikan SMK3 adalah dengan menunjukkan komitmen serta kebijakan K3, yaitu suatu pernyataan tertulis yang ditandatangani oleh pengusaha dan atau pengurus yang memuat keseluruhan visi dan tujuan perusahaan, komitmen dan tekad melaksanakan K3, kerangka dan program kerja yang mencakup kegiatan perusahaan secara menyeluruh yang bersifat umum dan/atau operasional.
Kebijakan K3 dibuat melalui proses konsultasi antara pengurus dan wakil tenaga kerja yang kemudian harus dijelaskan dan disebarluaskan kepada semua tenaga kerja, pemasok dan pelanggan. Kebijakan K3 bersifat dinamik dan selalu ditinjau ulang dalam rangka peningkatan kinerja K3.
REFERENSI HUKUM:
  1. UU KETENAGAKERJAAN NO. 13 TAHUN 2003, PASAL. 86-87;
  2. PERATURAN PEMERINTAH TENTANG PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA NO. 50 TAHUN 2012;
  3. PERATURAN MENAKER NO.PER.05/MEN/1996;
  4. PERATURAN MENAKERTRANS NO.PER.18/MEN/XI/2008, PASAL 2(1).

7.1.1. Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3)

Perusahaan yang diwajibkan membentuk Panitia Pembinaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3) adalah:
  • ·Perusahaan yang mempekerjakan 100 orang atau lebih; atau
  • ·Perusahaan yang mempekerjakan kurang dari 100 orang namun menggunakan bahan, proses dan instalasi yang mempunyai resiko yang besar akan terjadinya peledakan, kebakaran, keracunan dan penyinaran radioaktif.
Keanggotaan P2K3 terdiri dari perwakilan pekerja dan manajemen, dan bertugas untuk memantau dan melaksanakan kebijakan K3.
Kepala P2K3 diharuskan untuk ditempati oleh perwakilan dari manajemen tingkat tinggi. Pihak yang ditunjuk sebagai Sekretaris P2K3 harus memiliki sertifikasi Ahli K3 Umum. Untuk mendapatkan penunjukan tersebut, dia harus mengikuti pelatihan Ahli K3 Umum selama dua minggu yang diselenggarakan oleh Kementarian tenaga Kerja dan Transmigrasi serta menerima surat penunjukan dari Kementerian.
P2K3 diharuskan untuk menyampaikan laporan kegiatan P2K3 kepada Dinas Tenaga Kerja setempat yang tembuskan kepada Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi setiap 3 bulan.
Contoh Kasus: Setelah P2K3 telah didirikan di sebuah pabrik garmen, General Manager merasa bahwa dirinya terlalu sibuk untuk terlibat, jadi dia mendelegasikan tugas-tugas ketua komisi kepada Compliance Officer yang adalah seseorang yang memiliki sertifikat Ahli K3. Ini tidak diperkenankan. General Manager atau manajer senior lainnya harus mengambil tanggung jawab sebagai Ketua P2K3 dan Compliance Officer yang bersertifikat Ahli K3 Umum harusnya memegang posisi Sekretaris P2K3.
REFERENSI HUKUM:
  1. UU KESELAMATAN KERJA NO. 1 TAHUN 1970, PASAL 10;
  2. PERATURAN MENAKERTRANSKOP NO. PER.03/MEN/1978;
  3. PERATURAN MENAKER NO. PER-05/MEN/1996, LAMPIRAN II, BAGIAN 1.4;
  4. PERATURAN MENAKER NO. PER.04/MEN/1987.

7.1.2. Sertifikat Operator Mesin dan Instalasi Listrik

Pengusaha wajib memperoleh sertifikat mengoperasikan mesin-mesin dan alat tertentu dari Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi termasuk untuk pengoperasian ketel uap, bejana tekan, pesawat tenaga dan produksi, dan pesawat angkat angkut.
Pengusaha juga harus memastikan bahwa instalasi penyalur petir serta seluruh instalasi listrik di tempat kerja telah terpasang dengan baik dan tersertifikasi sesuai dengan standar nasional.

REFERENSI HUKUM:
  1. PERATURAN MENAKERTRANS TENTANG BEJANA TEKAN NO. PER.01/MEN/1982;
  2. PERATURAN MENAKER TENTANG PESAWAT TENAGA DAN PRODUKSI NO. PER.04/MEN/1985;
  3. PERATURAN MENAKER TENTANG PESAWAT ANGKAT DAN ANGKUT NO. PER.05/MEN/1985;
  4. PERATURAN MENAKER TENTANG KWALIFIKASI DAN SYARAT-SYARAT OPERATOR PESAWAT UAP NO. PER.01/MEN/1988;
  5. PERATURAN MENAKERTRANS TENTANG OPERATOR DAN PETUGAS PESAWAT ANGKAT DAN ANGKUT NO. PER.09/MEN/VII/2010;
  6. PERATURAN MENAKER TENTANG PENGAWASAN INSTALASI PENYALUR PETIR NO. PER.02/MEN/1989;
  7. PERATURAN MENAKERTRANS TENTANG PEMBERLAKUAN STANDAR NASIONAL INDONESIA (SNI) No. SNI-04-0225-2000 MENGENAI PERSYARATAN UMUM INSTALASI LISTRIK 2000 (PUIL 2000) DI TEMPAT KERJA NO. KEP.75/MEN/2002;
  8. STANDAR NASIONAL INDONESIA TENTANG PERSYARATAN UMUM INSTALASI LISTRIK 2000 (PUIL 2000) NO. SNI 04-0225-2000.











LEMBAGA SERTIFIKASI PROFESI (LSP BNSP)

Rabu, 27 Agustus 2014 09:03:29
BNSP merupakan badan independen yang bertanggung jawab kepada Presiden yang memiliki kewenangan sebagai otoritas sertifikasi personil dan bertugas melaksanakan sertifikasi kompetensi profesi bagi tenaga kerja. Pembentukan BNSP merupakan bagian integral dari pengembangan paradigma baru dalam sistem penyiapan tenaga kerja yang berkualitas. Berbeda dengan paradigma lama yang berjalan selama ini, sistem penyiapan tenaga kerja dalam format paradigma baru terdapat dua prinsip yang menjadi dasarnya, yaitu : pertama, penyiapan tenaga kerja didasarkan atas kebutuhan pengguna (demand driven); dan kedua, proses diklat sebagai wahana penyiapan tenaga kerja dilakukan dengan menggunakan pendekatan pelatihan berbasis kompetensi (Competency Based Training / CBT). Pengembangan sistem penyiapan tenaga kerja dengan paradigma baru ini dimulai pada awal tahun 2000 yang ditandai dengan ditandatanganinya Surat Kesepakatan Bersama (SKB) antara Menteri Tenaga Kerja, Menteri Pendidikan Nasional, Ketua Umum Kadin Indonesia.




 
Selasa, 07 Oktober 2014 09:03:51
Visi
Menjadi lembaga otoritas sertifikasi profesi yang independen dan terpercaya dalam menjamin kompetensi tenaga kerja di dalam maupun luar negeri
Misi
  • Mengembangkan sistem sertifikasi kompetensi profesi yang terpercaya
  • Meningkatkan rekognisi dan daya saing tenaga kerja Indonesia di dalam maupun di luar negeri
  • Membangun kerjasama saling pengakuan sertifikasi kompetensi secara internasional

PROSPEK KERJA ALUMNI SMK (BISNIS KONSTRUKSI DAN PROPERTY)

DRAFTER : drafter bertugas membuat gambar bangunan nbaik itu gambar bangunan, gambar pelaksanaan / shop drawing atau gambar asbuilt drawing.
QUANTITY SURVEYOR : bertugas menghitung volume item pekerjaan bangunan, jumlah material dan tenaga kerja yang dibutuhkan.
PELAKSANA LAPANGAN : bertugas memanajemen pekerjaan pembangunan agar sesuai dengan batasan waktu yang ditargetkan, mengontrol kualitas pekerjaan, serta mengarahkan mandor atau tukang bangunan.
QUALITY QONTROL : bertugas mengontrol kualitas pekerjaan proyek.
PENGENDALIAN PROYEK : menghitung rencana anggaran biaya bangunan, rencana anggaran biaya pelaksanaan pada setiap pekerjaan bangunan dan memikirkan bagaimana sebuah pekerjaan bangunan memberikan keuntungan yang maksimal.
LOGISTIK : bertugas menjamin ketersediaan material pada proyek bangunan.
KONSULTAN PERENCANA : membuat desain bangunan dan menawarkan jasa konsultasi.
KONTRAKTOR / PEMBORONG : melakukan kontrak kerja kepada pemilik bangunan agar mempercayakan pelaksanaan pembangunanya. Dll.
  

 Image result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO DRAFTER
Image result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO DRAFTERImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEKImage result for FOTO SURVEYOR PROYEK